Assalamu'alaikum wr.wb.
Pelatihan memasak menu kudapan PMT-AS bekerja sama dengan Dinas PPKBPMD Kabupaten Bantul telah dilaksanakan pada hari Selasa 29 Juni 2021 bertempat di Aula TK Aisyiyah Bustanul Athfal Gulon Srihardono Pundong Bantul. Peserta kegiatan pelatihan adalah pemasak dari lembaga Taman Kanak-kanak se-Kapanewon Pundong berjumlah 24 lembaga.
Nara sumber kegiatan pelatihan adalah dari pemasak TK Aisyiyah Bustanul Athfal Gulon. Nara sumber ini sebelumnya telah dilatih di tingkat Kabupaten Bantul pada hari Kamis 17 Juni 2021 bertempat di Aula Rumah Dinas Bupati Bantul.
Kegiatan ini sepenuhnya dibiayai oleh Dinas PPKBPMD Kabupaten Bantul. Adapun tujuan kegiatan pelatihan ini diharapkan pemasak PMT-AS tingkat lembaga dapat menyajikan menu kudapan sesuai ketentuan kesehatan serta menarik sehingga anak-anak tidak bosan. Adapun ketentuan menu kudapan PMT-AS berupa makanan ringan/jajanan memanfaatkan bahan makanan lokal dan mengandung kandungan gizi 300 kalori karbohidrat dan 5 gram protein. Ketentuan jadwal pemberian seminggu 3 kali pemberian yaitu hari Senin, Rabu dan Jum'at. Untuk hari Jum'at wajib menggunakan bahan dasar telur.
Kegiatan PMT-AS melibatkan PKK setempat dimana lembaga pendidikan berada, dan diharapkan juga melibatkan wali murid untuk ikut berswadaya sehingga pelaksanaan kegiatan PMT-AS dapat dilaksanakan setiap hari. Selanjutnya kegiatan PMT-AS ini diharapkan dapat (1) memperbaiki asupan gizi; (2) meningkatkan daya tahan fisik; (3) meningkatkan kehadiran dan minat belajar; (4) Meningkatkan perilaku hidup sehat dan kebiasaan makan yan baik.
Tahun Anggaran 2021 Dinas PPKBPMD Kabupaten Bantul merencanakan 33 kali pemberian, @ anak Rp. 2.000,- dengan rincian Rp.1.700,- untuk menu kudapan dan Rp.300,- untuk pemasak.
Kegiatan pelatihan ini dihadiri dan disaksikan oleh Wakil Ketua IGTKI-PGRI, Koordinator PMT-AS Sekcam Kecamatan Pundong Bapak Drs. Mursana dan Ibu Ery Murnianingsih, SIP Kepala Seksi Pengembangan Kelembagaan Masyarakat dan Desa Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Bencana, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.
Dalam sambutanya Bapak Mursana menyampaikan untuk selalu berhati-hati pada masa pandemi ini, dan senantiasa meningkatkan protokol kesehatan secara ketat dan mengucapkan selamat berkreatifitas dalam menyajikan menu kudapan PMT-AS, sehingga tujuan pemberian PMT-AS dapat terlaksana yaitu anak-anak yang sehat.